Jannah Theme License is not validated, Go to the theme options page to validate the license, You need a single license for each domain name.

BPJS Kesehatan Buat Aman dan Nyaman Pemudik, Ini Fasilitasnya

BENGKULU, newsikal.com – Peserta Jaminan Kesehatan Nasional-Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS) tidak perlu khawatir lagi saat mudik dan libur lebaran tahun ini. Karena, BPJS Kesehatan Indonesia termasuk cabang Bengkulu menggagas “Mudik Nyaman” pada  H-8 sampai H+8 atau 7-23 Juni 2018.

Seperti yang dikatakan Kepala BPJS Kesehatan Cabang Bengkulu, Rizki Lestari dalam konferensi pers bertema “Mudik Nyaman Bersama BPJS Kesehatan”, menuturkan, untuk peserta JKN-KIS yang menjalani mudik, apabila membutuhkan pelayanan kesehatan di luar kota, dapat memperoleh pelayanan kesehatan pada Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP) yang bekerja sama dengan BPJS Kesehatan, walaupun peserta tidak terdaftar di FKTP tersebut.

“Prinsip portabilitas pada program JKN-KIS bisa dirasakan saat-saat mudik lebaran. Sesuai dengan peraturan perundang-undangan dan yang selama ini sudah berjalan, peserta yang berada di luar kota dan tidak menetap dalam jangka waktu lama, dapat mengakses pelayanan kesehatan di Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP), walaupun peserta itu tidak terdaftar di FKTP tersebut. Hal tersebut juga sudah menjadi bagian dari perjanjian kerja sama antara BPJS Kesehatan dan faskes gratis biaya tambahan,” ujarnya.

Rizki juga menambahkan, pada keadaaan kegawat daruratan, seluruh fasilitas kesehatan baik tingkat pertama maupun lanjutan wajib memberikan pelayanan penanganan pertama kepada peserta JKN-KIS. Selama peserta JKN-KIS mengikuti prosedur dan ketentuan yang berlaku.

“Tindakan medis yang diperolehnya berdasarkan indikasi medis yang jelas berdasarkan hasil pemeriksaan dokter, maka akan dijamin dan dilayani dan fasilitas kesehatan tidak diperkenankan menarik iur biaya dari peserta,” tuturnya.

Untuk memastikan kelancaran peserta dalam memperoleh pelayanan kesehatan yang diperlukan, BPJS Kesehatan juga telah meluncurkan aplikasi Mudik BPJS Kesehatan, yang dapat didownload secara gratis di Google Play Store untuk perangkat Android. Tidak hanya itu, BPJS Kesehatan juga memiliki pelayanan call center untuk menghubungi BPJS Kesehatan (1500 400) yang beroperasi 24 jam termasuk hari Minggu dan libur.

“Dengan aplikasi dan call centre ini, dapat digunakan peserta untuk memperoleh informasi, melakukan pengaduan, melakukan konsultasi kesehatan, memperoleh pelayanan administrasi peserta JKN-KIS (mutasi dan aktivasi), pendaftaran peserta JKN-KIS, pendaftaran bayi baru lahir kategori PPU anak pertama sampai dengan anak ketiga dan bayi peserta PBI-APBN serta mengetahui perhitungan denda pelayanan,” ungkap yang akrab disapa Kiky ini.

Selain itu, BPJS juga membuka posko mudik di titik padat pemudik, dimana posko tersebut akan dibangun berdekatan dengan posko pihak kepolisian dan dinas perhubungan. Posko Mudik BPJS Kesehatan yang akan digelar pada 9-14 Juni 2018 tersebut, menyedikan pelayanan kesehatan, obat-obatan, fasilitas relaksasi, hingga pemberian informasi program jaminan kesehatan kepada para pemudik.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button

You cannot copy content of this page