Jannah Theme License is not validated, Go to the theme options page to validate the license, You need a single license for each domain name.

IPK Bengkulu Peringkat ke 4, Ungguli Rata-rata Angka Nasional

BENGKULU,newsikal.com- Pemerintahan Guberur Rohidin Mersyah, selain konsen dengan pembangunan serta pembenahan insfrastruktur, juga menaruh perhatian yang baik dalam memajukan kebudayaan daerah. Hal ini terbukti Bengkulu menempati peringkat ke empat nasional Indek Pembangunan Pemajuan Kebudayaan (IPK), dalam peluncuran IPK, di Istora Senayan, Jakarta (10/10).
“Alhamdulilah Indek Pembangunan Pemajuan Kebudayaan Bengkulu menempati posisi ke 4 dengan angka 59,95 dan mengungguli angka rata-rata nasional yang hanya 53,74 serta selisih tipis dengan Jawa Tengah yang menempati peringkat ke 3 dengan angka 60,05,” ujar Rohidin.
Dengan Capaian ini, Rohidin mengajak masyarakat Bengkulu bersama-sama menjaga kearifan lokal, salah satunya melalui berbagai event yang rutin diselenggarakan pemerintah daerah.
Di bawah kepemimpinan Gubernur Rohidin mersyah, perhelatan event dengan berbagai konten kearifan lokal selalu dikemas dengan apik. tak tanggung-tanggung, beberapa event unggulan daerah, secara konsisten masuk dalam top event nasional.
Bagi Rohidin, kebudayaan adalah adalah salah satu roh kelangsungan hidup bangsa, “kearifan lokal adalah identitas kita sebagai bangsa,” tegas Rohidin.
“Bengkulu Berbudaya harus kita jaga bersama. Bukan anti terhadap modernitas, mari bersama wujudkan Bengkulu yang modern tapi tetap mencintai dan melestarikan budaya yang kita miliki,” tambah Rohidin sembari berharap Indek Pembangunan Pemajuan Kebudayaan Bengkulu naik peringkat di kesempatan berikutnya.
Indek Pembangunan Pemajuan Kebudayaan merupakan suatu instrumen yang disusun bersama antara Kemendikbud, Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN/Bappenas), dan Badan Pusat Statistik (BPS), untuk mengukur capaian pembangunan kebudayaan sesuai dengan amanat Undang-Undang Nomor 5 Tahun 2017 tentang Pemajuan Kebudayaan.
Terdapat 31 indikator penyusun indeks tersebut yang dirangkum dalam tujuh dimensi pengukuran, yaitu sektor Ekonomi Budaya, Pendidikan, Ketahanan Sosial Budaya, Warisan Budaya, Ekspresi Budaya, Budaya Literasi, dan Gender.
Berikut peringkat 10 besar Indek Pembangunan Pemajuan Kebudayaan tahun 2018;
1. DI. Yogyakarta (73,79)
2. Bali (65,39)
3. Jawa Tengah (60,05)
4. Bengkulu (59,95)
5. Nusa Tenggara Barat (59,92)
6. Kepulauan Riau (58,83)
7. Riau (57,47)
8. Jawa Timur (56,66)
9. Sulawesi Utara (56,02)
10. DKI Jakarta (54,67)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button

You cannot copy content of this page