Jannah Theme License is not validated, Go to the theme options page to validate the license, You need a single license for each domain name.

Jadi Pusat Rujukan Jantung, RSMY Bengkulu Harapkan Dukungan Masyarakat dan Semua Pihak

BENGKULU, newsikal.com – Rumah Sakit M. Yunus Bengkulu sebentar lagi akan menjadi rujukan jantung di Provinsi Bengkulu. Proses persiapan sudah mencapai persentase 60 persen lebih dan ditargetkan tahun depan bisa beroperasi.

Seperti yang disampaikan Direktur RSMY Bengkulu dr. Anjani Wahyu Wardani, dalam proses ini dirinya sangat membutuhkan dukungan dari semua pihak. Baik itu masyarakat maupun lembaga yang terkait dengan proses ini.

“Proses ini pastinya ada pro dan kontra ya. Yang belum ada aturan sekarang menjadi ada aturan dan yang sudah berada di zona nyaman akhirnya merasa terganggu, maka itu saya sangat membutuhkan dukungan dari semuannya,” ucapnya.

Pada intinya, lanjut Anjani, RSMY ingin berbenah untuk itu mohon disupport, baik dari internal bahkan eksternal memberikan masukan yang membangun. Sehingga nantinya RSMY ini benar-benar akan menjadi pusat rujukan jantung.

Anjani memaparkan, terkait prosesnya saat ini tenaga perawat sudah melaksanakan sekolah ke RS Jakarta selama beberapa bulan lalu. Sekarang tinggal menunggu dokter yang diperkirakan setahun baru bisa selesai.

Terkait dokter, RSMY nantinya juga akan bekerja sama dengan RS jantung ternama di Indonesia. Dengan begitu dokter spesialis jantung tersebut nantinya akan fokus menangani masyarakat Provinsi Bengkulu terkait penyakit jantung.

Tak lain, RSMY juga sedang mempersiapkan fasilitasnya, mulai dari gedung, ruang operasi namun juga nantinya fasilitas alat operasi jantung.

“Pembangunan juga sedang berproses ya. Semoga saja tidak ada halangan yang begitu berat,” cetusnya.

Dengan tegas ia menuturkan bahwa rujukan jantung ini harus terlaksana. Karena menurutnya manfaat dari rujukan jantung ini sangat dibutuhkan oleh masyarakat Provinsi Bengkulu.

“Nanti masyarakat Provinsi Bengkulu yang merupakan pasien jantung tidak lagi melakukan operasi jantung ke luar, cukup di sini. Jelas ini mengurangi kos yang dikeluarkan oleh pasien untuk melakukan operasi,” tutupnya.(kai)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button

You cannot copy content of this page