Jannah Theme License is not validated, Go to the theme options page to validate the license, You need a single license for each domain name.

Ketua BAPEMPERDA DPRD Provinsi Bengkulu Ikuti Rapat Penetapan Harga TBS 2022

BENGKULU, newsikal.com- Dinas Tanaman Pangan Holtikultura dan Perkebunan Provinsi Bengkulu menggelar Rapat terkait Penetapan Harga TBS Periode Agustus tahun 2022, Acara rapat ini dilaksanakan di Adeva Convention Hotel Kota Bengkulu, Senin (15/08/2022).

Ikut hadir dalam rapat tersebut Ketua BAPEMPERDA DPRD Provinsi Bengkulu Usin Abdisyah Putra Sembiring, SH, bersama Istansi yang membidangi di perkebunan di Provinsi Bengkulu, Biro Perekonomian Provinsi Bengkulu, Pimpinan Perusahaan Kelapa Sawit, GAPKI, APKASINDO, KADIN,Provinsi Bengkulu.

Kehadiran Ketua BAPEMPERDA DPRD Provinsi Bengkulu Usin Abdisyah Putra Sembiring, SH, bersama tim dalam acara rapat tersebut yaitu sebagai fungsi pengawas DPRD Provinsi Bengkulu atas penetapan harga TBS yang selama ini semangkin menurun.

” Kita mengadakan rapat bersama Dinas Tanaman Pangan Holtikultura dan Perkebunan Provinsi Bengkulu ini dalam rangka membahas harga TBS,. Maka untuk memaksimalkan ekonomi masyarakat, khususnya petani,kita dari DPRD Provinsi Bengkulu wajib mengawasi soal kenaikan TBS ini” Terang Ketua BAPEMPERDA DPRD Provinsi Bengkulu Usin Abdisyah Putra Sembiring, SH kepada wartawan.

Tak hanya itu,pada kesempatan ini, politisi Partai Hanura provinsi Bengkulu tersebut mengusulkan agar harga cangkang sawit juga di naik kan. Karena menuritnya cangkang sawit ini merupakan penghasilan tambahan bagi para petani sawit.

” Kita juga mengusulkan kenaikan harga cangkang sawit, karena cangkang sawit ini teemasuk unsur nilai tambah dalam penetapan harga TBS ini. Kenaikan harga TBS dari penetapan harga kemarin Rp. 1.202/kg ditetapkan harga terendah Rp. 1.500 /kg dan harga tertinggi Rp. 2. 020 dari jumlah harga toleransi dari pabrik Rp. 1.667/kg.” Pungkas Usin.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button

You cannot copy content of this page