Jannah Theme License is not validated, Go to the theme options page to validate the license, You need a single license for each domain name.

Salesman SWAT Honda, Bukan Sekedar Menjual Motor Sport

BENGKULU, newsikal.com – Honda yang menjadi brand sepeda motor terdepan di Bengkulu memiliki tim khusus tersendiri untuk menjual motor sport Honda. Tim khusus tersebut diberi nama SWAT (Sport Winning Army Team) dimana masing-masing dealer memiliki 1 orang salesman SWAT, sehingga total Tim SWAT yang tersebar di seluruh Provinsi Bengkulu adalah sebanyak 25 orang.

Salesman SWAT menjadi garda terdepan Honda untuk memberikan pelayanan terbaik bagi konsumen yang menginginkan motor Sport Honda.

Pada bulan Mei ini, SWAT Bengkulu terbaik adalah Aef Julian Rahmadi yang berasal dari TDM Putri Hijau. Aef Julian Rahmadi pada bulan Mei 2018, menjual sebanyak 17 unit motor sport. Aef sangat fokus dalam melakukan penjualan, ia melihat dari segi wilayah di daerah Putri Hijau sangat sesuai apabila konsumen menggunakan motor sport, khususnya motor sport Honda yang terkenal tangguh dan terbaik di kelasnya.

Aef juga menggunakan motor sport Honda, yaitu Honda CB150R sehingga pada saat ia menawarkan produk ke konsumen, ia dapat bercerita pengalamannya mengendarai motor tangguh itu. Ia juga menjalin dan menjaga hubungan dengan setiap kenalannya serta memberikan pelayanan yang terbaik.

Salah satu pelayanannya, setiap konsumen yang membeli dengannya, Aef menawarkan untuk bergabung dengan club motor Honda yang ada di Putri Hijau. Dirinya juga memiliki hubungan yang sangat baik dengan setiap ketua club motor Honda di Putri Hijau, sehingga Aef sangat mudah memperkenalkan konsumen yang ingin bergabung ke club tersebut.

Aef juga mengakui, bahwa ada begitu banyak benefit yang diterima olehnya apabila menjual motor sport Honda, selain mendapatkan insentif yang lebih dari motor kompetitor, ia mengakui memiliki kepuasan tersendiri apabila dapat membantu memenuhi keinginan masyarakat Putri Hijau untuk memiliki motor sport idaman yang terbaik. Apalagi, saat ini motor sport Honda menjadi motor pilihan utama bagi anak-anak muda di Putri Hijau.

Selain itu, kepuasan yang diraih adalah ia dapat membantu anak muda Putri Hijau untuk memiliki wadah mengembangkan diri melalui komunitas motor Honda.

Aef yang saat ini menjadi salah satu front line people terbaik TDM Putri Hijau memberikan pesan kepada seluruh masyarakat Bengkulu, “Tetaplah membeli motor Honda, khususnya motor sport, karena motor sport Honda sudah teruji dan terbaik di kelasnya. Masyarakat Bengkulu tidak perlu ragu untuk dapat menempuh perjalanan jauh dan keperluan sehari-hari. Karena Honda ada sebagai brand nomor 1 dengan jaringan terluas di Indonesia.”

Biodata:

Nama        : Aef Julian Rahmadi

Alamat      : Desa Kota Bani, Putri Hijau, Bengkulu Utara

TTL            : Lb. Tandai, 19 Juli 1990

No. HP       : 0853 7988 2333

Jabatan      : SWAT TDM Putri Hijau

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button

You cannot copy content of this page