Jannah Theme License is not validated, Go to the theme options page to validate the license, You need a single license for each domain name.

Halal Bihalal Merga Silima Bengkulu, Usin Sembiring: Contoh Toleransi dan Harmonisasi 

BENGKULU, newsikal.com – Perkumpulan Merga Silima Bengkulu mengelar acara halal bihalal di Aula Rsjko Bengkulu, Minggu (28/4/2024).

Perkumpulan Merga Silima ini merupakan Perkumpulan masyarakat suku Karo yang tinggal di kota Bengkulu dan sekitarnya.

Hadir dalam halal bihalal anggota DPRD Provinsi Bengkulu yang juga merupakan bagian dari Merga Silima Usin Abdisyah Putra Sembiring. Dalam sambutannya ia menyampaikan Masyarakat Karo yang ada di Kota Bengkulu dan sekitarnya wajib memandang bahwa Bengkulu adalah sebagai masa depannya.

“Masyarakat Karo harus berkontribusi dalam pembangunan Provinsi Bengkulu untuk menciptakan masa depan yang adil dan makmur,” imbuhnya.

Usin juga menekankan bahwa Merga Silima harus menjadi contoh bukan hanya menjaga harmonisasi namun menciptakan Harmonisasi dalam keluarga dan Suku.

“Perkumpulan Merga silima suku Karo telah memberikan contoh keindahan damai dalam berkeluarga dengan saling memberikan toleransi dan solidaritas sesama keluarga dengan saling memaafkan sekaligus merayakan Idul fitri meskipun berbeda agama satu sama lainnya,” pungkasnya.

Halal bihalal ini di isi dengan ceramah agama Bapak Drs.Ahmad Muslih, M.hum dosen FH Universitas Bengkulu. (fer)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button

You cannot copy content of this page