Jannah Theme License is not validated, Go to the theme options page to validate the license, You need a single license for each domain name.

Pemkot Diminta Evaluasi Tenaga Honorer

BENGKULU, newsikal.com – Terjadinya Operasi Tangkap Tangan (OTT) yang dilakukan oknum honorer di Dinas Kesehatan Kota Bengkulu kemarin (10/6/2022) menjadi tamparan keras bagi Pemerintah Daerah Kota Bengkulu. Pasalnya, seorang yang tidak memiliki kebijakan mampu berniat jahat dan melakukan hal yang tercela.

Hal ini pula mendapat kritikan dari Sekretaris Jendral (Dewan Pimpinan Nasional) Kibar, Anton. Dirinya meminta Pemkot mengevaluasi tenaga-tenaga honorer yang ada di Kota Bengkulu.

“Saya lihat ini murni kinerja dan perlakuan tercelah mereka sendiri, tidak ada perintah dari atasan baik lisan atau tertulis,” ucapnya, Sabtu (11/6/2022).

Maka itu, dirinya menilai bahwasanya kinerja honorer yang ada di Kota Bengkulu perlu dirolling.

“Karena yang saya dengar, oknum honorer itu sudah lama berada di OPD tersebut. Paling tidak setahun sekali honorer-honorer yang ada di Kota Bengkulu ini dirolling, agar ada penyegaran,” ungkapnya.

Dengan itu, lanjutnya, dapat mencegah timbulnya niat jahat apalagi sampai berbuat tercela.

Dirinya ingin, Pemkot sesegera mungkin merolling honorer yang ada di Kota Bengkulu, sebelum kejadian ini terulang kembali. Jadikan kejadian ini sebagai evaluasi.(kai)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button

You cannot copy content of this page