Jannah Theme License is not validated, Go to the theme options page to validate the license, You need a single license for each domain name.

Siapkan SDM Emas, BKKBN Gelar Workshop Inovasi Penurunan Stunting

BENGKULU, newsikal.com – Perwakilan Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Provinsi Bengkulu gelar workshop inovasi penurunan stunting di Two K.Azana Style Hotel Kota Bengkulu, Senin (6/5/2024).

Kepala Perwakilan BKKBN , Zamhari, SH,MH mengatakan workshop/ lokakarya ini untuk mengali potensi dalam mendukung program luar biasa untuk menciptakan dan mewujudkan Sumber Daya Manusia (SDM) emas.

“Mempersiapkan SDM Emas ini bukan hanya tanggung jawab BKKBN, namun tanggung jawab kita bersama,” ucapnya.

Lebih lanjut Zamhari menyampaikan, stunting ini bukan hanya berbicara gagal tumbuh tapi banyak penyebabnya seperti makanan, lingkungan kemudian ekonomi keluarga.

“Maka program stunting kita hari ini mempunyai kewajiban untuk menuntaskan kemiskinan. Jadi kita akan berkolaborasi dengan semua pihak terkait,” ungkapnya.

Wakil Gubernur Bengkulu Dr. H. Rosjonsyah Syahili Sibarani, S. Sos, M. Si menyampaikan, kegiatan program stunting ini bekerjasama dengan OPD dalam rangka bagaimana turun langsung ke masyarakat seperti membuat apotik hidup dan lahan-lahan kosong yang bisa diperdayakan.

“Maka kita akan mengupayakan untuk mengandeng pihak-pihak swasta, mengangkat bapak angkat dan sebagainya,” pungkasnya. (Nur)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button

You cannot copy content of this page