Jannah Theme License is not validated, Go to the theme options page to validate the license, You need a single license for each domain name.

BPBD Siap Siaga Hadapi Puncak Musim Penghujan di Bulan Februari ini

BENGKULU, newsikal.com – Berdasarkan prakiraan cuaca menurut Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), pada bulan Februari 2024 ini merupakan puncak musim penghujan. Oleh karena itu Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Bengkulu siap siaga menghadapi musim hujan.

Terlebih berdasarkan prakiraan cuaca, musim penghujan bulan ini sangat berpotensi menyebabkan banjir di beberapa daerah yang rawan banjir di wilayah Kota Bengkulu sehingga tim siaga BPBD selalu siap dalam menghadapi bencana banjir.

“Tim siaga BPBD selama beberapa hari ini berada di lapangan untuk memantau keperluan dan kebutuhan masyarakat, yang dibagi menjadi 3 kelompok. Masing-masing kelompok terdapat 8 personil. Dengan persiapan mobil, perahu karet, tenda dan kebutuhan lainnya,” Kata Kepala BPBD Kota Bengkulu Will Hopi.

Adapun berdasarkan peta titik rawan banjir milik BPBD yaitu di Kecamatan Sungai Serut, Kecamatan Muara Bangkahulu dan Kecamatan Ratu Agung. Sehingga diharapkan masyarakat selalu tetap waspada dalam menghadapi hujan deras yang dapat berpotensi mengakibatkan banjir.

“Sehubungan beberapa hari yang lalu telah terjadi hujan yang cukup deras, yang menyebabkan dibeberapa titik lokasi wilayah Kota Bengkulu terdampak banjir. Diharapkan kepada masyarakat selalu tetap waspada,” imbuhnya.

Sementara itu, masyarakat dihimbau untuk tetap menjaga lingkungan masing-masing untuk melakukan kebersihan, khususnya pada saluran air atau drainase yang tersumbat.

“Masyarakat dapat menjaga lingkungan sekitar, baik saluran air atau drainase dengan melakukan gotong royong, untuk mengantisipasi terjadinya banjir pada musim penghujan,” demikian katanya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button

You cannot copy content of this page