Jannah Theme License is not validated, Go to the theme options page to validate the license, You need a single license for each domain name.

Pentingnya Peran Perempuan, KPU Gelar Sosialisasi Pendidikan Perempuan Untuk Pemilu

BENGKULU TENGAH,newsikal.com —Besarnya peran perempuan di tengah Masyarakat, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bengkulu Tengah menggelar kegiatan sosialisasi pendidikan untuk kaum hawa di Kabupaten itu. Hal tersebut dilakukan sebagai bentuk upaya KPU dalam mensukseskan pesta demokrasi di 2019 mendatang.

“Ini adalah sosialisasi kepemeiluan berbasis perempuan. Makanya melalui kesempatan ini kami mengundang unsur perempuan atau koalisi perempuan Bengkulu Tengah,” ujar Ketua KPU Bengkulu Tengah, Drs. Brotoseno, Rabu (07/11/2018).

Adapun materi pendidikan yang pihaknya berikan terang Broto, itu tidak lain ialah membahas pentingnya pemilu dalam bermasyarakat, mulai dari peran perempuan, hingga pola pikirnya terhadap demokrasi di Indonesia.

“Peran perempuan sangatlah besar.  Makanya kami berharap dengan ini kedepan pemilu di Bengkulu Tengah menghasilkan pemilu yang betul – betul berkualitas,” paparnya.

Sementara itu, Devisi Teknis Sosialisasi dan Pratisipasi Masyarakat KPU Bengkulu Tengah Meiky Hermansyah, S.pd mengatakan, jika dilihat dari tahun tahun Ketahun, untuk Pengetahuan masyarakat terhadap pemilu itu sudah cukup baik dan banyak mengalami peningkatan, khususnya terhadap pemilih perempuan.

“Kalau peningkatan untuk Bengkulu tengah sudah meningkat, bahkan para pemberi hak suara (pemilih) sudah mulai bisa memberikan atau memainkan peranya sebagai pemilih. Oleh karena itu dengan diberikannya pemahaman seperti ini, para pemilih perempuan akan semakin cerdas dan pemilu mendatang akan menjadi pemilu yang sukses,” demikian Meiky. (cw2)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button

You cannot copy content of this page