Jannah Theme License is not validated, Go to the theme options page to validate the license, You need a single license for each domain name.

Sudah 20 Cabor dari Bengkulu Dapat Tiket PoN Aceh-Sumut

BENGKULU, newsikal.com – Jumlah cabang olahraga yang bakal diikuti Provinsi Bengkulu di Pekan Olahraga Nasional atau PON XXII di Aceh dan Sumatera Utara tahun 2024 bertambah lagi pasca perhelatan Porwil Sumatera XI Riau dan Pra PON sejumlah cabor.

Ketua KONI Provinsi Bengkulu, Dedy Ermansyah kepada RRI mengatakan, saat ini sudah terdata 20 cabor yang memastikan diri lolos ke PON tersebut. Jumlah itu masih bisa bertambah karena masih ada cabor yang akan menggelar Pra PON maupun play off memperebutkan tiket PON 2024.

Cabor-cabor yang sudah mengantongi tiket PON Aceh Sumut itu antara lain adalah selam, golf, hapkido, kurash, binaraga, karate, sepeda, sepatu roda, pencak silat, bola voli pantai, taekwondo, sambo, anggar, wushu, bola tangan, gulat, e-sport, dan triathlon.

Dedy mengatakan, dari 20 cabor tersebut total jumlah atletnya mencapai lebih 60 orang. “Ini data sementara karena ada cabor yang belum melaporkan secara resmi sehingga kami belum tahu data persisnya. Termasuk ada cabor yang masih akan melakoni pertandingan untuk dapat tiket PON,” ujar Dedy.

Sementara beberapa cabor yang sudah menyelesaikan Pra kualifikasi PON namun gagal lolos ke PON adalah angkat berat, dayung, panjat tebing, dan tarung derajat. Cabor yang gagal ke PON dari ajang Porwil Sumatera XI adalah sepak bola, voli indoor, renang, dan atletik.

 

Sebelumnya, Ketua Kontingen Bengkulu di Porwil Sumatera XI Riau, Aswandi, mengatakan total medali yang berhasil direbut para atlet Bengkulu saat ini adalah 15: 3 emas, 8 perak, dan 4 perunggu. Satu medali emas itu disumbangkan atlet wushu atas nama Denni Daffa Arrafi, 2 lainnya oleh pecatur muda Adly Juandra. Adly juga menyumbang satu dari dua perak yang diraih cabor catur–satu perak lainnya oleh Reymon Ronaldo.

Enam perak lainnya masing-masing disumbang dari renang atas nama Muhammad Akbar; atletik lempar lembing Tria Indriani; atletik dasa lomba Sumitro; atletik lompat tinggi galah Sumitro; bola tangan putri; dan cabor e-sport dari nomor eFootball PES Beregu (Muhammad Tirta Novan, Barlin, Yazid, Al Fariz, Rismon Praguna).

Aswandi menambahkan, cabor catur masih berpeluang lolos PON karena Adly akan melakoni babak play off untuk memperebutkan tikte ke PON Aceh Sumut tahun 2024. Babak play off itu akan diselenggarakan akhir November hingga awal Desember 2023 di Bandung, Jawa Barat.

“Kalau untuk rencana reward, tentu akan kami perjuangkan dengan tetap mengikuti aturan dan ketentuan yang berlaku sehingga tak menyalahi. Yang jelas akan kami koordinasikan dulu dengan pihak-pihak yang terkait,” pungkasnya (adv)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button

You cannot copy content of this page