Jannah Theme License is not validated, Go to the theme options page to validate the license, You need a single license for each domain name.

Kelangkaan Gas LPG 3 Kg, Usin Sembiring: Pertamina Harus Bertanggung jawab

BENGKULU, newsikal.com – Pertamina Harus bertanggung jawab atas kelangkaan gas LPG subsidi ini. Negara memberikan mandat terhadap Pertamina untuk mengurusi jalur-jalur distribusi gas sampai ke masyarakat.

Hal itu disampaikan Usin Sembiring kepada awak media disela-sela resesnya, Kamis (3/8/2023).

“Menurut Pertamina kuota gas LPG subsidi cukup dan kuota cadangan 4 persen ini juga belum tersalurkan,” cetusnya.

Dijelaskannya, di Provinsi Bengkulu ini ada beberapa agen gas LPG dan agen-agen ini mempunyai pangkalan.

“Pertamina harus memastikan di agen mana atau pangkalan mana yang macet pada saat pendistribusian,” ucapnya.

Lanjutnya, Pemerintah dan DPRD harus mengawasi proses pendistribusian gas subsidi ini apakah sudah tepat sasaran atau tidak.

“Kita menemukan ada beberapa distribusi yang macet di beberapa titik, Di kota Bengkulu ada, di Mukomuko ada dan di daerah lainnya,” ujarnya.

Lebih lanjut ia sampaikan bahwa, saat ini masih banyak warga yang mampu menggunakan gas LPG subsidi dan saya menduga ada orang yang dengan sengaja melakukan penimbunan.

“Pertamina harus memberikan sanksi kepada agen-agen yang bermain, bila ditemukan kerugian negara harus dipidanakan,” pungkasnya.(adv)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button

You cannot copy content of this page