Jannah Theme License is not validated, Go to the theme options page to validate the license, You need a single license for each domain name.

Lulusan Paskibraka Tahun 2024 Akan di Tugaskan Juga di Hari Lahir Pancasila

BENGKULU, newsikal.com – Petugas Paskibraka 2024 selain mengibarkan bendera 17 Agustus 2024 nanti juga akan ditugaskan lagi di hari lahir Pancasila 1 Juni 2025. hal itu disampaikan Kabid Politik dalam Negeri Kesabangpol Kota Bengkulu Rosdiana Se, MM.

“Sehingga kita hanya memilih kelas X untuk mendaftar karena kalau kelas XI nanti kemungkinan mereka tahun depannya sudah kelas XII dan mereka habis ujian sudah kemana-mana,” kata Rosdiana, Kamis (29/2/2024).

Makanya pihaknya hanya mengambil kelas X karena itu aturan baru dari BPIP di terapkan mulai tahun 2023 sudah di Kesbangpol yang sebelumnya melalui seleksi Dispora di bawah naungan Kemenpora.

“Kalau mulai 2023 dilaksanakan di Kesbangpol pusatnya di BPIP yang menaungi kami untuk persiapan paskibraka karena itu tidak bisa baris berbaris saja. Tetapi nanti mereka akan menjadi duta pancasila,” ungkap Dia.

Selanjutnya ia mengatakan, dari BPIP ada program untuk menjadi purna paskibraka duta pancasila itu BPIP. Jadi mereka ini menjadi purna setelah mereka sudah melaksanakan tugas Paskibraka di tahun berikutnya.

“Jadi sekarang di tahun 2024 nanti mereka purna di 1 juni 2025, yang nantinya ada tes dan apabila mereka lulus seleksi mereka akan diproses menjadi duta pancasila paskibraka Indonesia. Yang nantinya akan mendapagkan pin dan sertifikat yang dikeluarkan resmi menjadi duta pancasila paskibraka Indonesia,” tutup Rosdiana. (nur)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button

You cannot copy content of this page