Pemkab Mukomuko: Open House Pejabat Saat Idul Fitri 1444.H Hanya Untuk Keluarga

MUKOMUKO, newsikal.com – Rencana Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mukomuko menggelar open house pada lebaran Idul Fitri 1444 Hijriah/2023, berkemungkinan besar dibatasi.
Pasalnya, pemerintah pusat melalui Kepala Sekretariat Presiden (Kasetpres) Heru Budi Hartono baru-baru ini telah mengumumkan bahwa open house saat Idul Fitri bagi pejabat hanya diperuntukkan bagi keluarga. Boleh dilaksanakan namun dalam lingkup terbatas saja.
Bupati Mukomuko, H. Sapuan, SE., MM., Ak., CA., CPA., CPI saat dihubungi awak media , Minggu (16/4/24) Ia membenarkan hal tersebut.
Sesuai dengan pernyataan Kasetpres Heru Budi Hartono pada Jum’at kemarin, kata Bupati Sapuan, open house bagi pejabat pemerintahan boleh dilaksanakan, namun tidak terbuka untuk umum.
‘’Secara khusus, tidak ada larangan melaksanakan open house. Namun dalam lingkup terbatas. Tidak terbuka secara umum,’’ ungkap Sapuan. (R/adv).