Jannah Theme License is not validated, Go to the theme options page to validate the license, You need a single license for each domain name.

Bersama Merawat Kebangsaan, Koramil 02 Ipuh Gelar Nobar Kasad Award

MUKOMUKO, newsikal.com – Dalam rangka acara Pemberian Apresiasi Kasad Award, Koramil 02 Ipuh mengelar nonton bareng di markas Koramil 02 Ipuh, Senin malam (10/7/2023).

Kegiatan Nobar kasad Award mengangkat tema “Bersama Merawat Kebangsaan”. kegiatan nobar tersebut menjadi sinergitas semua lapisan Stakeholder yang ada Kecamatan Ipuh.

Tampak hadir dalam acara nonton Forkopincam Ipuh, Forum Komunikasi Kepada Desa Kecamatan Ipuh, Dewan Pembina MOI Kabupaten Mukomuko dan tamu undangan lainnya.

Dandim 0428 Mukomuko melalui Komandan Koramil (Danramil) 428-02/ Ipuh ,Kapten Inf Afrian Suprianto, S.AP menyampaikan inti kegiatan yang dilaksanakan, KASAD Award merupakan inisiatif dari pimpinan TNI Angkatan Darat untuk memberikan apresiasi kepada media yang mengangkat sepuluh isu strategis dalam pemberitaan mereka. Sepuluh isu strategis yang menjadi katagori penilaian ini menjadi penting karena merupakan bagian dari program prioritas pemerintah dan menjadi perhatian masyarakat.

“Kami berharap apresiasi untuk media ini dapat memotivasi rekan-rekan media dan masyarakat luas dalam menyebarkan pesan positif demi mendorong kemajuan Indonesia,” kata Komandan Koramil (Danramil) 428-02/ Ipuh, Kapten Inf Afrian Suprianto, S.AP

Kepala Desa Pulau Makmur, Purnama Wati yang ikut dalam kegiatan nobar KASAD Award menyampaikan peran TNI dalam hal ini Babinsa sangat membantu masyarakat di desa salah satunya mendampingi program Stunting di desa.

“Semoga Sinergitas ini tetap terjaga,” ucap sosok perempuan yang menjabat Kepala Desa.

Masih dalam kesempatan yang sama, Dewan Pembina DPC MOI Kabupaten Mukomuko, Nurman Fajri.M.Pd mengungkap apresiasi kepada KASAD Award yang digelar secara Nasional ini adalah wujud nyata dalam rangka Bersama Merawat Kebangsaan.

“Semoga dengan momen yang baik ini melalui KASAD Award bisa menjadi sarana apresiasi kepada dunia Jurnalistik di Indonesia,”ungkap Fajri.

KASAD Award menyaring pemberitaan media daring sejak Mei 2022 sampai Mei 2023 berdasarkan 10 kategori. Berikut 10 kategori tersebut:

1. Keberagaman dan Toleransi
2. Melawan Radikalisme
3. Pengarusutamaan Gender
4. Inovasi Digital
5. Solidaritas Internasional
6. TNI AD di Tengah Kesulitan Rakyat
7. Pembangunan di Daerah 3T
8. Perlindungan Anak
9. Menekan Stunting
10. Pelestarian Kebudayaan

Dari situ, terjaring hampir 3 juta data dari 221 media. Panitia KASAD Award kemudian menyaring lagi berdasarkan nama-nama perusahaan media yang terverifikasi di Dewan Pers, kecuali media kampus, dan jumlah pemberitaan sesuai kategori tadi. Kemudian tercatat 72 media yang masuk tahap final dengan 2.030 naskah yang dinilai oleh dewan juri.(red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button

You cannot copy content of this page