Deklarasi Anis-Cak Imin, Surya Paloh: Selamat Tinggal Politik Cebong Kampret

Surabaya, newsikal.com – Ketua umum Partai Nasdem Surya Paloh mendeklarasikan pasangan Anis Baswedan dan Muhaimin Iskandar sebagai capres dan cawapres pada pilpres 2024 nanti.
Dalam sambutannya Surya Paloh mengatakan, dukungan yang diberikan kepada keduanya agar dapat mengatasi berbagai macam cobaan dan tantangan dan merajut kembali persatuan yang telah robek selama ini.
“Hari ini juga kita katakan, selamat tinggal kepada politik cebong dan kampret. Politik yang mengadu domba, memecah, dan merusak semua sistem nilai kebangsaan kita. Dan tentunya kita ucapkan selamat datang politik kebhinekaan, yang mempersatukan semua komponen dan elemen kita dengan penghargaan pluralisme yang kokoh seutuhnya di negeri yang kita cintai ini,” ucapnya pada saat deklarasi di hotel Majapahit, Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (2/9/2023).
Dikatakannya, dukungan terhadap kedua capres dan cawapres ini dilandasi komitmen pada nilai-nilai kebangsaan.
“Kita cinta pada bangsa ini, sudah menjadi kewajiban kita untuk mengahdirkan pemimpin yang mampu untuk membangun negeri ini,” pungkasnya (red)