Jannah Theme License is not validated, Go to the theme options page to validate the license, You need a single license for each domain name.

Dinsos Kota Bengkulu Berhasil Pulangkan TKI Ilegal Asal Kota Bengkulu

BENGKULU, newsikal.com – Dinas Sosial (Dinsos) Kota Bengkulu berhasil memulangkan 1 orang Tenaga Kerja Indonesia (TKI) asal kota Bengkulu yang hendak bekerja di Malaysia . Pemulangan Meily Christine dilakukan pada Rabu 7 Februari 2024 berkat  komunikasi Dinsos dengan sejumlah pihak.

Penjemputan Meily didampingi langsung Kepala Dinas Sosial Kota Bengkulu Sahat Marulitua Situmorang bersama perwakilan Dinas Tenaga Kerja Kota. Informasinya, Meily Christine menjadi salah satu korban jaringan TKI ilegal hingga membawanya ke Malaysia.

Kepala Dinas Sosial Kota Bengkulu Sahat Marulitua Situmorang dan berharap tak ada lagi warga Kota ataupun Provinsi Bengkulu tergiur janji manis para agen tenaga kerja ke luar negeri secara ilegal.

“Semoga ke depan tak ada lagi warga Kota Bengkulu yang tergiur dan menjadi korban dari iming- iming serta janji manis para agen tenaga kerja ke luar negeri secara ilegal. Mari sama-sama kita saling mengingatkan keluarga, sanak- saudara, sahabat dan orang lain yang ada di sekitar kita,” tegas Sahat, Kamis (8/2).

Diceritakan Meily, iya sempat disekap di salah satu bangunan di Malaysia hingga berhasil melarikan diri. Dirinya sudah berada di Malaysia sejak satu bulan dan menghubungi keluarga untuk meminta bantuan dipulangkan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button

You cannot copy content of this page