Jannah Theme License is not validated, Go to the theme options page to validate the license, You need a single license for each domain name.

Gubernur Bengkulu Kenakan Seragam Putih Biru Layaknya Siswa SMP

BENGKULU SELATAN, newsikal.com – Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah hadiri Reuni Akbar lintas angkatan sekaligus memperingati Hari Jadi ke 45 SMPN 2 pada Minggu (9/10/2022). Uniknya, Gubernur bersama istri mengenakan seragam putih biru layaknya siswa SMP.

Dengan menggunakan kostum tersebut, Rohidin tampak begitu senang. Seakan sragam itu menumbuhkan rasa rindunya dengan masa saat masih menjadi siswa SMP.

Hingga itu, dirinya sangat menikmati momen ini. Apalagi saat ini dirinya mengenakan seragam SMP bersama istri seolah bidadari yang ia dambakan dulu memang sudah diciptakan tuhan sejak dirinya duduk di bangku SMP.

Dalam kesempatan ini dihadapan seluruh peserta Reuni, Gubernur Rohidin mengatakan bahwa bangku sekolah merupakan wadah siswa siswi untuk berproses dalam menemukan jati diri dan ditambah bimbingan dari guru-guru hebat yang menanamkan nilai-nilai budi pekerti, sopan santun dan rasa tanggung jawab yang sangat berguna bagi muridnya di masa depan.

“Terimakasih untuk para guru-guru hebat yang sudah mendidik kami para murid, sehingga kami dapat memperoleh kesuksesan di masa sekarang,” ujar Rohidin yang merupakan alumni angkatan 87.

Melalui reuni, sambungnya, akan terbangun kembali rasa cinta terhadap sekolah, dan membangun spirit semangat kebersamaan antar alumni lintas angkatan. Selain itu, reuni ini juga tentu dapat memotivasi siswa/i sekarang agar lebih giat belajar, menggali potensi diri dan terus tanamkan rasa tanggung jawab, sopan santun, dan budi pekerti yang baik.

“Dengan reuni, kita dapat kembali berkumpul menjalin silaturahmi dan bernostalgia mengingat masa-masa sekolah dahulu. Dan, hal ini juga guna membangkitkan rasa semangat dan motivasi bagi siswa-siswi untuk berproses melalui pendidikan agar ke depan memperoleh kesuksesan. Ibarat menanam pohon, jika dirawat dengan benar dan sungguh-sungguh tentu akan memetik hasil bagus di masa mendatang,” terang Rohidin yang terpilih menjadi Ketua Ikatan Alumni SMPN 2 Bengkulu Selatan.

Pada kesempatan ini juga, Gubernur Rohidin dan para alumni memberikan bantuan uang tunai kepada sekolah dan guru, serta gubernur juga memberikan Laptop, Alat Olahraga, dan seragam sekolah kepada siswa yang berhasil menjawab pertanyaan.

Sementara itu, turut hadir Bupati Bengkulu Selatan Gusnan Mulyadi yang mengatakan acara reuni seperti ini sangat bagus, setiap angkatan bertemu kembali dan tentu silaturahmi terjalin.

“Setelah bertahun-tahun, para siswa yang dulu belajar menuntut ilmu di SMPN 2 ini kembali bertemu dalam reuni akbar. Selamat bereuni, banyak orang-orang hebat lahir dari sekolah ini dan hormat untuk para guru-guru hebat yang telah berhasil mendidik para murid,” terang Gusnan.(red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button

You cannot copy content of this page