Jelang Idul Fitri, Gubernur Bengkulu Pantau Harga dan Stok Bahan Pokok

BENGKULU, newsikal.com – Gubernur Bengkulu bersama Kapolda Bengkulu, Kapolresta Bengkulu, Kabinda Bengkulu, Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Bengkulu, serta Kepala Dinas Ketahanan Pangan Provinsi Bengkulu, Kepala Bank Indonesia melakakukan pemantauan harga dan srok bahan pokok di Pasar tradisional pasar minggu, Selasa (18/4/2023).
Gubernur Rohidin mengatakan bahwa pemantauan ini dilakukan untuk memastikan ketersediaan bahan pokok dan harga yang stabil menjelang Idul Fitri supaya masyarakat dapat merayakan idul fitri dengan tenang dan tidak khwatir.
“Kita harap para pedagang bisa memahami situasi ini dan tidak memanfaatkan momen Idul Fitri untuk menaikkan harga secara tidak wajar,” ucap Gubernur
Gubernur juga berpesan kepada masyarakat agar mematuhi protokol kesehatan dalam berbelanja, menjaga keselamatan dan merayakan idul fitri dengan penuh suka cita