Jannah Theme License is not validated, Go to the theme options page to validate the license, You need a single license for each domain name.

Waka II DPRD Provinsi Bengkulu Optimis Pembangunan Tol Bengkulu Tetap Lanjut 

BENGKULU, newsikal.com – Wakil Ketua DPRD Provinsi Bengkulu, Suharto, optimis bahwa pembangunan jalan tol Bengkulu hingga Lubuk Linggau Provinsi Sumatera Selatan akan tetap berlanjut.

Hal itu mengingat legalitas tertulis tentang kelanjutan proyek strategis nasional telah diterbitkan Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo.

“Saya yakin terkait program pembangunan nasional di Bengkulu, sudah dibuatkan surat sebagai dasar hukum oleh Presiden RI untuk dilanjutkan. Artinya bukan baru mau,” ujar Suharto.

Terlebih jika Prabowo Subianto-Gibran Raka Buming Raka terpilih sebagai Presiden dan Wakil Presiden hasil Pemilu 2024, yang memiliki visi dan misi melanjutkan program kepemimpinan Joko Widodo-Ma’ruf Amin, pembangunan tersebut akan terus dilanjutkan.

“Saya sebagai kader partai dan pimpinan DPRD Provinsi Bengkulu telah memberikan masukan kepada Prabowo Subianto sebagai Ketua Umum Partai Gerindra dan Calon Presiden, bahwa pembangunan jalan tol di Bengkulu yang telah dimulai oleh Jokowi harus dilanjutkan,” tambahnya.

Suharto juga mengekspresikan kebanggaannya atas peran salah satu putra terbaik Bengkulu, yang menjadi asisten pribadi Prabowo Subianto.

Dikatakannya, hal ini menunjukkan kedekatan yang diyakini akan memberikan perhatian khusus untuk Bengkulu.

“Dengan unsur kedekatan itu, harapan kami adalah peningkatan anggaran pusat untuk pembangunan di Provinsi Bengkulu akan terwujud,” ujarnya.

Suharto juga menyerukan kepada wakil rakyat di parlemen untuk memperjuangkan program jangka panjang dan menengah agar masuk ke Bengkulu.(ADV)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button

You cannot copy content of this page