Jannah Theme License is not validated, Go to the theme options page to validate the license, You need a single license for each domain name.

Waka III DPRD Provinsi: Perempuan Harus Berpolitik

BENGKULU, newsikal.com – Wakil Ketua (Waka) III DPRD Provinsi Bengkulu Erna Sari Dewi mengajak perempuan mengambil peran dalam dunia politik.

Erna mengatakan bahwa berpolitik bukan sesuatu yang menyeramkan dan kasar. Dalam politik kepentingan perempuan dapat disuarakan.

“Perempuan harus mengambil peran serta dalam mengambil suatu keputusan. Saat ini sudah ada undang-undang mengenai keterwakilan perempuan hal ini harus dimanfaatkan perempuan,” katanya.

Dikatakannya, keterlibatan perempuan dalam politik bukan semerta-merta harus menjadi anggota dewan atau kepala daerah.

“Dengan kita tidak golput saja sudah menunjukkan bahwa perempuan sudah ikut dalam berpolitik walaupun dalam konteks kecil,” ujarnya.

Memasuki tahun politik Erna mengajak perempuan menggunakan haknya untuk maju dalam pemilihan umum baik dalam pemilihan kepala daerah maupun DPRD.

“Mari kita dukung calon-calon yang kita yakini mampu menyuarakan persoalan perempuan,” pungkasnya. (Adv)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button

You cannot copy content of this page