Jannah Theme License is not validated, Go to the theme options page to validate the license, You need a single license for each domain name.

Club Gateball Asal Bengkulu BKGC Bangga Adanya Turnamen Semi Nasional di Bengkulu

BENGKULU, newsikal.com – Perhelatan turnamen open 2023 Gateball pertama di Bengkulu menanam kesan baik bagi club yang ada di Bengkulu. Salah satunya Bengkulu Gateball Club (BKGC), club yang dinahkodai Cucu Daeni ini merasa bangga karena turnamen ini diadakan di Bengkulu.

Selain menggeliatkan masyarakat dengan olahraga Gateball, turnamen ini sebagai ajang promosi wisata di Bengkulu. Peserta yang datang dari berbagai daerah di Indonesia ini menjadi tahu akan eloknya wisata yang ada di Bengkulu.

Disampaikan Cucu, peserta dari luar ini juga akan menceritakan kesan terbaiknya saat bertanding di Bengkulu.

“Jadi bisa dikatakan ini Gateball wisata,” cetusnya.

Selain itu ia juga menyampaikan, memang ada beberapa kendala yang timnya hadapi dalam pertandingan ini. Salah satunya dengan kondisi lapangan, timnya sudah berusaha maksimal untuk beradaptasi dengan lapangan.

Tetapi tetap saja ada trouble bahkan arah bola dan gerak bola agak terganggu.

“Lapangan yang ada di Bengkulu memang belum standar nasional, namun bisa digunakan. Meski begitu kami tetap bangga karena Gateball Bengkulu sudah pada arah yang benar,” ucapnya.

Bersama timnya, Cucu yakin bisa meraih juara. Selain sudah lama berlatih dirinya meyakini kekompakan dan chemistry yang terjalin antar pemain ini cukup matang.

“Kami optimis bisa meraih juara, karena persiapan kami sudah cukup matang. Tidak hanya berlatih melainkan juga banyak kejuaraan yang sebelumnya kami ikuti,” terang Cucu.

Untuk itu ia berharap, selain meraih kemenangan dirinya juga ingin semua peserta dapat menikmati pertandingan ini. Apa yang ingin dicapai dalam turnamen ini bukan semata hadiah yang besar tapi menggaungkan nama gateball di Bengkulu.

“Kami ingin gateball di Bengkulu bisa berkembang, bahkan bisa diminati opeh masyarakat Bengkulu. Gateball dulunya olahraga untuk lansia, tapi sekarang tren gateball telah masuk pada anak muda. Terbukti banyak atlet-atlet gateball muda dari pulau jawa,” tutupnya.(red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button

You cannot copy content of this page