Jannah Theme License is not validated, Go to the theme options page to validate the license, You need a single license for each domain name.

Rangkaian HUT MOI Ke-3, DPC MOI Mukomuko Kembali Salurkan Bantuan Sosial Bagi Warga Kecamatan Air Manjunto

MUKOMUKO, newsikal.com – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Media Online Indonesia (MOI) Mukomuko kembali menggelar Bakti Sosial. Kegiatan tersebut dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) MOI ke-3.

Ketua MOI Mukomuko, Rahmadsyah menyampaikan, kegiatan bakti sosial ini merupakan rangkaian memperingati HUT MOI ke-3. Dan kegiatan di Kecamatan Air Manjuto ini merupakan acara bakti sosial yang ke-2. Setelah minggu lalu menggelar bakti sosial di Kecamatan Ipuh.

“Semoga dengan kehadiran MOI di Kabupaten Mukomuko dapat terus menebar manfaat bagi masyarakat,”ujar Rahmad, Jumat (27/10/2023).

Dikatakan Rahmad, penentuan pemberian bantuan ini untuk orang benar- benar membutuhkan berdasarkan hasil kerjasama dengan pemerintah desa agar tepat sasaran.

“Kami sampaikan terimakasih kepada semua pihak yang sudah bersinergi dengan DPC MOI Kabupaten Mukomuko demi kelancaran kegiatan sosial ini,” ucapnya.

Masih dalam kesempatan yang sama Kades Pondok Makmur, Anwar Khoiri yang hadir dalam kegiatan tersebut, dirinya menyampaikan ucapan terima kasih kepada DPC MOI yang sudah hadir di tengah masyarakat dalam program -program sosialnya selama ini.

“Semoga MOI selalu dicintai masyarakat karena dapat diketahui selain menghadirkan berita -berita yang baik MOI juga hadir di tengah masyarakat dalam kegiatan sosialnya,”ungkap Anwar.

Senada Camat Air Manjuto, Sugiyanto.S.Pd mengapresiasi kegiatan sosial yang dilaksanakan oleh DPC MOI Kabupaten Mukomuko dalam rangka HUT MOI Ke-3. Ini adalah wujud nyata kepedulian para rekan -reka media ditengah masyarakat. Terimakasih kepada rekan -rekan MOI yang sudah membatu warga kami.

“Selamat ulang tahun yang ke-3, semoga MOI terus menebar kebaikan dengan kegiatan-kegiatan positif ,”ucapnya.

Diketahui dalam bakti sosial tersebut, setidaknya ada dua orang warga yang diberikan bantuan. Pertama Jamah (54) warga Pondok Makmur, Kecamatan Air Manjuto yang merupakan janda miskin. Kemudian Mesiyah (3) putri dari pasangan Harianto (35) dan Sudardi(36) yang mengidap kangker otak warga Desa Sido Makmur, Kecamatan Air Manjuto. Adapun bantuan yang disalurkan berupa bahan-bahan pokok, seperti beras, gula, telur serta uang santunan.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Camat Air Manjuto, Sugiyanto, S.Pd, Ketua MOI Mukomuko, Rahmadsyah Sipahutar, SH bersama Anggota. Kemudian Kades Sido Makmur, Kades Pondok Makmur, Babinkamtibmas serta tokoh masyarakat setempat.(red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button

You cannot copy content of this page