Status Dugaan Korupsi Dana KUR BSI Ditingkatkan Kepenyidikan

BENGKULU, newsikal.com – Kejaksaan Tinggi Bengkulu (Kejati) menaikkan status dugaan korupsi dana KUR BSI Kepenyidikan.
Hal itu diungkapkan kepala penyidikan (kasidik) bidang pidana Khusus (pidsus) Kejati Bengkulu Danang Prasetyo, Kamis (6/7/2023).
Penyidik sudah melakukan pemanggilan terhadap beberapa saksi termasuk pihak BSI. Tim penyidik juga sudah melakukan penggeledahan kekantor cabang BSI di jalan S Parman Bengkulu.
Dikatakannya, sejak 5 Juli 2023, Kejaksaan Tinggi Bengkulu telah menaikan penanganan perkara dugaan Tipikor KUR di BSI Cabang Bengkulu tahun 2021 dan 2022 Kepenyidikan.
“Info selanjutnya nanti akan kami sampaikan, tim masih melakukan pemeriksaan,” singkatnya. (red)